BAHASA INDONESIA DALAM BERBAGAI PERSPEKTIF : DILENGKAPI DENGAN TEORI, APLIKASI DAN ANALISIS PENGGUNAAN BAHASA INDONESIA SAAT INI

PAMUNGKAS, SRI (2012) BAHASA INDONESIA DALAM BERBAGAI PERSPEKTIF : DILENGKAPI DENGAN TEORI, APLIKASI DAN ANALISIS PENGGUNAAN BAHASA INDONESIA SAAT INI. ANDI OFFSET, YOGYAKARTA. ISBN 978-979-29-3426-7

[img] Text
bahasa indonesia dalam berbagai perspektif.pdf

Download (29MB)
[img] Text
bahasa indonesia dalam berbagai perspektif.pdf

Download (13MB)

Abstract

bahasa Indonesia sebagai bahasa pemersatu di Republik Indonesia tentu mempunyai fungsi yang sangat dominan dalam segala aspek kehidupan masyarakat. Bagaimana pun juga bahasa Indonesia harus tetap dipelajari, dikembangkan, dan dioptimalkan fungsinya baik bagi masyarakat Indonesia maupun masyarakat dunia. Belajar bahasa Indonesia berarti juga belajar budaya Indonesia. Oleh karena itu, harapan besar yang menjadi cita-cita bangsa Indonesia saat ini ialah mengembalikan bangsa Indonesia yang mencintai tanah air, bangsa, dan bahasanya sehingga generasi-generasi yang akan datang adalah generasi-generasi Indonesia yang berbudaya Indonesia. Para pembaca, khususnya mahasiswa hendaknya mempelajari bahasa Indonesia dengan sungguh-sungguh, selain juga berkomunikasi secara santun berdasarkan budaya Indonesia. Melalui mata kuliah Bahasa Indonesia diharapkan tumbuh sikap bangga menggunakan bahasa Indonesia sehingga tumbuh pula penghargaan akan pentingnya nilai-nilai yang terkandung dalam bahasa Indonesia. Mata kuliah Bahasa Indonesia adalah mata kuliah yang juga diajarkan di berbagai pro- gram studi. Berdasarkan SK Dirjen Dikti No: 43/DIKTI/Kep/2006, mata kuliah Bahasa Indonesia merupakan mata kuliah wajib dalam pengembangan kepribadian. Kenyataan tersebut hendaknya sudah mampu menyadarkan kita semua bahwa bahasa Indonesia sangat penting diberikan agar tidak terlupakan sehingga tidak kehilangan "ruh" penyemangat yang mampu mendorong mahasiswa tetap bertahan dan gemar berbahasa Indonesia. Buku yang digagas oleh Sri Pamungkas dengan judul Bahasa Indonesia dalam Berbagai Perspektif Dilengkapi dengan Teori, Aplikasi, dan Analisis Kritis Penggunaan Bahasa Indonesia memberikan kontribusi yang signifikan untuk menggugah kembali keterlenaan dalam pembe­ lajaran bahasa Indonesia. Buku ini mempunyai kandungan isi yang sangat berarti dalam me­ nanamkan nilai­nilai penghargaan akan kedudukan dan fungsi bahasa Indonesia. Dengan demikian, upaya pembinaan dan pengembangan bahasa Indonesia termasuk pembelajaran bahasa Indonesia di Perguruan Tinggi, akan mengarah pada pemaknaan bahasa Indonesia sesuai dengan fungsi dan kedudukannya sehingga dengan analisis kritis penggunaan bahasa Indonesia saat ini akan memberikan kontribusi positif bagi para pembaca, pendidik, serta pengambil keputusan

Item Type: Book
Subjects: P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania
Divisions: Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: Muhammad Yusron Afif
Date Deposited: 01 Nov 2023 08:17
Last Modified: 03 Nov 2023 01:16
URI: http://repository.stkippacitan.ac.id/id/eprint/1357

Actions (login required)

View Item View Item