Strategi Multiliterasi dalam Membentuk Budi Pekerti

WIDOYOKO, RIZA DWI TYAS (2019) Strategi Multiliterasi dalam Membentuk Budi Pekerti. PROSIDING SEMINAR NASIONAL HASIL PENELITIAN DAN ABDIMAS TAHUN 2019. ISSN 978-602-53557-5-2

[img] Text
Strategi Multiliterasi dalam Membentuk Budi Pekerti.pdf

Download (341kB)

Abstract

Penelitian ini membahas implementasi literasi di sekolah. Dalam konteks ini menganalisis bagaimana penerapan literasi dan strategi multiliterasi sebagai wujud pengembangannya dalam membentuk budi pekerti siswa di sekolah. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif. Peneliti melakukan observasi dan pengamatan langsung untuk memperoleh data di lapangan. Selain itu wawancara juga dilakukan terhadap sivitas sekolah guna melengkapi data yang diperlukan terkait implementasi literasi dan pengembangannya dalam penerapan konsep multiliterasi di sekolah. Literasi dan pembentukan budi pekerti siswa di sekolah tentu memiliki keterkaitan. Penerapan gerakan atau kegiatan literasi di sekolah membutuhkan konsistensi dan tanggungjawab dari berbagai pihak. Kesadaran terhadap pentingnya literasi perlu ditekankan terhadap siswa di sekolah. Konsep multiliterasi berpotensi menjadi strategi yang efektif dalam menumbuhkan dan membangun budi pekerti siswa di sekolah. Berbagai aktivitas baik akademik dan nonkademik yang diterapkan dan dilaksanakan secara konsisten di sekolah mampu menjadi sarana untuk aktivitas multiliterasi. Kekuatan budi pekerti yang santun, jujur, religius, disiplin, peduli, dan bertanggungjawab merupakan modal sangat penting sebagai pondasi bagi siswa dalam menopang berbagai tuntutan kompetensi yang masa depan seperti kemampuan berkomunikasi, kemampuan berpikir logis dan kritis, kemampuan membaca dan menciptakan berbagai peluang. Kata Kunci: Literasi, Multiliterasi, Strategi

Item Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: RIZA DWI TYAS WIDOYOKO
Date Deposited: 26 Sep 2023 01:18
Last Modified: 26 Sep 2023 01:18
URI: http://repository.stkippacitan.ac.id/id/eprint/1297

Actions (login required)

View Item View Item