ANALISIS KESALAHAN DENGAN PROSEDUR NEWMAN PADA SOAL MATERI POKOK KESEBANGUNAN SISWA SMP NEGERI 4 PACITAN TAHUN AJARAN 2012/2013

SUGIYONO, SUGIYONO (2024) ANALISIS KESALAHAN DENGAN PROSEDUR NEWMAN PADA SOAL MATERI POKOK KESEBANGUNAN SISWA SMP NEGERI 4 PACITAN TAHUN AJARAN 2012/2013. STKIP PGRI PACITAN, PACITAN.

[img] Text
TESIS Sugiyono_proteksi.pdf

Download (4MB)

Abstract

Sugiyono, 2011. Analisis Kesalahan Dengan Prosedur Newman Pada Soal Materi Pokok Kesebangunan Siswa SMPN 4 Pacitan tahun ajaran TESIS. Pembimbing I:Dr. Mardiyana, M.Si., Pembimbing II: Triyanto, M.Si. Program Studi Pendidikan Matematika, Program Pascasarjana Universitas Sebelas Maret Surakarta. Prosedur Newman adalah suatu metode untuk menganalisis kesalahan yang terjadi pada siswa. Untuk memudahkan dalam melakukan analisis terlebih dahuluditentukan indikator-indikator pada masing-masing jenis kesalahan. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan jenis kesalahan menurut prosedur Newman dan mengidentifikasi faktor penyebab kesalahan yang terjadi pada siswa SMP N 4 Pacitan pada mata pelajaran Matematika materi pokok kesebangunan. Penelitian ini termasuk penelitian diskriptif kualitatif dengan metode studi kasus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa SMP N 4 pacitan kelas IX semester ganjil tahun akademik 2012/2013 yang terdiri dari dua kelas, yakni kelas C sejumlah 30 siswa dan kelas G sebanyak 27 siswa. Pemilihan subyek berdasarkan pada banyaknya kesalahan yang terjadi pada siswa di kelas tersebut. Teknik yang digunakan dalam pengambilan subjek adalah purposive sampling. Pertimbangan pengambilan subjeknya berdasarkan hasil tes diagnostik kesalahan siswa. Dari hasil jawaban subjek tersebut dikelompokkan menjadi empat tipe. Kemudian masin-masing tipe diklasifikasikan berdasarkan prosedur Newman. Selanjutnya diambil keterwakilan dari masing-masing tipe jawaban untuk wawancara. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan model Miles dan Hubermanyang meliputi; reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil identifikasi jenis kesalahan menurut prosedur Newman terjadi pada subjek antara lain; Reading Error (Kesalahan Membaca) sejumlah 7,45%, Comprehension Error (Kesalahan Pemahaman) sebanyak 18,01%, Transformation Error (Kesalahan Transformasi) sebesar 20,81%, Processing Skill Error (Kesalahan Proses Penyelesaian) danEncoding Error (Kesalahan Menarik Kesimpulan) sama yaitu 22,05%, serta Careless (Kesalahan karena kecerobohan) sejumlah 9,63%. Faktor penyebab terjadinya kesalahan tersebut teridentifikasi antara lain; Siswa tidak mampu menyerap informasi dengan baik, minimnya pengalaman siswa dalam mengerjakan soal, siswa tidak memahami materi secara tuntas, lemahnya kemampuan konsep prasyarat, dan kelalaian (kecerobohan) Siswa. Kata Kunci: kesalahan, prosedur newman, jenis kesalahan, penyebab kesalahan

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Dhita Indah Puspita Rini
Date Deposited: 29 Oct 2024 03:48
Last Modified: 29 Oct 2024 03:48
URI: http://repository.stkippacitan.ac.id/id/eprint/1687

Actions (login required)

View Item View Item