PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER PESERTA DIDIK MELALUI BUDAYA LITERASI MEMBACA DI SD NEGERI 1 WONOANTI

PRIYADI, YURI CATUR (2025) PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER PESERTA DIDIK MELALUI BUDAYA LITERASI MEMBACA DI SD NEGERI 1 WONOANTI. Other thesis, STKIP PGRI PACITAN.

[img] Text
YURI CATUR PRIYADI_PGSD_AB2024.pdf

Download (122kB)

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk 1) mendeskripsikan pelaksanaan pembiasaan literasi membaca pada peserta didik kelas rendah di SD Negeri 1 Wonoanti; dan 2) mengetahui budaya literasi membaca membentuk karakter pada peserta didik kelas rendah di SD Negeri 1 Wonoanti. Jenis penelitian adalah kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan pemilihan data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) budaya literasi membaca telah diterapkan di SD Negeri 1 Wonoanti. Pelaksanaan pembiasaan literasi membaca peserta didik diterapkan melalui kegiatan pembiasaan literasi membaca setiap 15 menit sebelum proses pembelajaran, kegiatan membaca dalam hati, jadwal kunjungan perpustakaan, dan melalui kegiatan sehari-hari di sekolah. 2) Karakter siswa kelas rendah yang terbentuk yaitu karakter gemar membaca, karakter disiplin, karakter rasa ingin tahu, karakter komunikatif dan karakter kreatif. Hal ini menunjukkan bahwa pendidikan karakter peserta didik dapat terbentuk melalui budaya literasi.

Item Type: Thesis (Other)
Contributors:
ContributionNameEmail
UNSPECIFIEDSETYOWATI, ENYenyines76@gmail.com
UNSPECIFIEDWIDOYOKO, RIZA DWI TYASrizadtw10@gmail.com
UNSPECIFIEDSETYOWATI, ENYenyines76@gmail.com
UNSPECIFIEDSETYOWATI, ERNAern45etyawati@gmail.com
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Dhita Indah Puspita Rini
Date Deposited: 26 Feb 2025 08:01
Last Modified: 26 Feb 2025 08:01
URI: http://repository.stkippacitan.ac.id/id/eprint/1971

Actions (login required)

View Item View Item