Analisis Pola Asuh Orang Tua Terhadap Prestasi Akademik Siswa yang Berkegiatan Di TPA ALBA

FITRIA, HENI (2020) Analisis Pola Asuh Orang Tua Terhadap Prestasi Akademik Siswa yang Berkegiatan Di TPA ALBA. Other thesis, STKIP PGRI PACITAN.

[img] Text
HENI FITRIA_PGSD_AB2020.pdf

Download (170kB)
[img] Text
HENI FITRIA_PGSD_AR2020.pdf

Download (236kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pola asuh orang tua terhadap siswa sekolah dasar yang berkegiatan di TPA ALBA, (2) implikasi pola asuh orang tua terhadap prestasi akademik siswa sekolah dasar yang berkegiatan di TPA ALBA. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitataif dengan menggunakan 6 subjek yang dipilih secara purposive sampling pada siswa yang berkegiatan di TPA ALBA. Objek penelitian ini adalah pola asuh orang tua dan implikasinya terhadap prestasi akademik siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara tidak terstruktur, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan penelitian ini adalah dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil analisis data memperoleh kesimpulan bahwa: (1) Pola asuh orang tua dengan jenis Authoritative memberikan dampak positif terhadap perkembangan anak. (2) Pola asuh orang tua dengan jenis authoritative menjadi faktor sebagai peningkatan prestasi akademik siswa. Kata Kunci: Pola Asuh, Prestasi Akademik

Item Type: Thesis (Other)
Contributors:
ContributionNameEmail
UNSPECIFIEDBURHANUDDIN, AFIDUNSPECIFIED
UNSPECIFIEDPURNAMASARI, MEGA ISVANDIANAUNSPECIFIED
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Dhita Indah Puspita Rini
Date Deposited: 02 Sep 2020 14:54
Last Modified: 24 May 2023 02:09
URI: http://repository.stkippacitan.ac.id/id/eprint/269

Actions (login required)

View Item View Item